
Saatnya kita buktikan bahwa Pramuka adalah garda terdepan dalam kemanusiaan.
⚜️ Satyaku Kudarmakan, Darmaku Kubaktikan! ⚜️
"Pramuka Pasmasa menyampaikan duka mendalam atas bencana banjir di Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat. Kami siap bergerak membantu saudara-saudara kita bangkit kembali." Kami mengajak seluruh warga SMP Negeri 1 Jakarta untuk berpartisipasi dalam aksi donasi kemanusiaan ini.. Mari ulurkan tangan, sekecil apapun bantuanmu, sangat berarti bagi mereka.
Inilah wujud nyata pengamalan Dasa Dharma Pramuka oleh Pramuka Pasmasa SMPN 1 Jakarta. Kami berdiri bersama saudara-saudara kita yang terdampak bencana banjir di Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat.